Tebas Kuala Dapat Penghargaan Gubernur, Hemi Susanto: Semangat Untuk Berinovasi di Desa

Editor: Redaksi

 

Kepala desa Tebas Kuala Hemi Susanto saat menerima piagam penghargaan apresiasi bagi desa dengan status mandiri di Pontianak, Kamis (17/12/2020)

Sambasnews.com (PONTIANAK)- Desa Tebas Kuala kecamatan Tebas kabupaten Sambas, mendapatkan penghargaan dari gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji atas status desa Mandiri Tebas Kuala.

Penghargaan berupa cinderamata laptop dan piagam penghargaan, diserahkan oleh Sutarmidji kepada kepala desa Tebas Kuala Hemi Susanto disalah satu hotel di Pontianak, Kamis pagi.

Hemi Susanto dihubungi di Pontianak mengatakan, telah menerima penghargaan tersebut bersama dengan 86 desa lain di Kalimantan Barat.

"Atas apa yang sudah diraih desa Tebas Kuala, kami panjatkan puji syukur kepada Allah SWT,  dan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah provinsi Kalimantan Barat yang telah memberikan apresiasi ini. Sehingga membuat kami semangat untuk berinovasi di desa," ujar Hemi Susanto.

Disebutkan oleh Hemi, jika penghargaan yang diterima atas dukungan masyarakat desa Tebas Kuala dan kerja keras masyarakat dan semua perangkat desa. 

"Penghargaan yang di terima ini saya persembahkan kepada 5.324 jiwa penduduk desa Tebas Kuala," kata Hemi. 

Penghargaan yang di dapat lanjut Hemi, juga berkat kerja keras semua pihak mulai dari satuan kerja pemerintahan desa (SKPDes). Terdiri dari perangkat desa, BPD, LPM, PKK, Posyandu, Karang Taruna, PSM, Puskesos, KPM, Kader BPOM Desa, ketua RT/RW, Para Amil.

"Juga atas peran tokoh agama, masyarakat, pemuda, serta Babinsa Tebas Kuala Bapak Sertu Agus Subroto, Bhabinkamtibmas bapak Mufti Maulidin, pendamping desa bapak Risko, pendamping lokal desa Ibu Lestari Evi Kadarsih, serta dukungan bapak camat Tebas Marianis, dan Bupati Sambas bapak H Atbah Romin Suhaili yang mendukung penuh kinerja pemerintah desa Tebas Kuala," papar Hemi.



Menurut Hemi, Gubernur telah menyerahkan 87 penghargaan kepada 87 desa, termasuk desa Tebas Kuala.

"Seperti yang telah disampaikan oleh Gubernur, maksud dan tujuan di berikan apresiasi ini untuk memberikan dukungan kepada 87 desa termasuk Tebas Kuala. Karena sudah mencapai status desa mandiri, serta mendorong 1.944 desa di Kalimantan Barat untuk mencapai status mandiri," terang Hemi.

Ketua BPD Tebas Kuala, M Hasbi juga mengucapkan puji syukur atas penghargaan tersebut. Ia menyampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada kepala desa tebas kuala Hemi Susanto, yang telah berperan aktif. Bisa merangkul, berkoordinasi dan menjadi mitra kerja yang baik antara Pemdes dan BPD. 

"Selalu melaksanakan musyawarah untuk mencapai mufakat, selalu transparan dalam anggaran," ujar Hasbi. 

Sehingga sampai pada hari ini katanya, genap 5 tahun Tebas Kuala dibawah pemerintahan Hemi Susanto menjadi kepala desa. Telah mendapat penghargaan yang luar biasa dan bersejarah, dari gubernur Kalimantan Barat.

"Harapan kami, agar kedepannya Pemdes Tebas Kuala lebih berinovasi dengan melakukan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," harap Hasbi.


Share:
Komentar

Berita Terkini