Kendarai Sepeda Motor, Wabup Fahrur Rofi Pantau Pengerjaan Akses Jalan Menuju KRS di Subah

Editor: Redaksi

 

Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi bersama rombongan pantau pengerjaan akses jalan menuju kebun raya Sambas di Subah


Sambasnews.com (SAMBAS)-Wakil Bupati Sambas, Fahrur Rofi melakukan pemantauan progres pembangunan akses jalan menuju Kebun Raya Sambas (KRS), Senin (18/10/2021).

Wabup ditemani rombongan dari instansi dan OPD terkait melihat langsung lokasi tersebut dengan mengendarai sepeda motor.

Wabup mengatakan perkembangan pembangunan infrastruktur menuju KRS sudah hampir selesai dan diharapkan akan rampung tepat waktu.

"Jadi kami pada hari ini melakukan monitoring terhadap progres pembangunan akses jalan ke kebun raya sambas," ujar Fahrur Rofi, Senin.

Wabup meyakini, pengerjaan akses jalan akses berlangsung lancar, sehingga KRS yang luasnya 300 ha tersebut bisa segera dinikmati masyarakat.

"Kalau tidak ada kendala, ini akan segera kita launching. Kesimpulannya kita melihat progresnya sudah baik dan memuaskan, semoga selesai tepat waktu," kata Wabup.

KRS memang sangat dinantikan oleh masyarakat Kabupaten Sambas, beragam flora dan fauna terdapat di lokasi tersebut, sehingga akan menjadi objek wisata alam yang sangat menarik.

"Kita sudah menunggu selama 13 tahun, kita menantikan kebun raya beroperasi sebagaimana mestinya, harapan kita ini on schedule sesuai jadwal sehingga bisa kita segera launching dan diakses masyarakat dan program pusat bisa segera masuk," terang Wabup.

"Jalannya kita lihat sudah 90 persen rampung dan memang ada titik dimana belum terselesaikan, medannya cukup berat, kita optimis dengan kerjasama 12 perusahaan membangun jalan ini akan selesai sesuai jadwal," jelasnya.

Share:
Komentar

Berita Terkini