Hardiknas 2023, Bupati Satono: Tingkatkan Kualitas Pendidikan Semua Elemen Harus Bersinergi

Editor: Redaksi
Bupati Sambas H Satono 


Sambasnews.com-Bupati Sambas H Satono mengatakan, momen hari pendidikan nasional adalah adalah momen bagi kita semua untuk merefleksikan peran masing-masing dalam dunia pendidikan.

"Diantara program unggulan yang tertuang dalam visi misi Sambas Berkemajuan itu adalah, peningkatan akses pelayanan pendidikan dan kesehatan. Peran para guru sangat berpengaruh untuk mencapainya,” ujar Bupati, Selasa (2/5/2023).

Satono menegaskan, untuk terus memacu peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Sambas, semua elemen masyarakat harus bersinergi, bersatu padu menanamkan nilai-nilai luhur kepada generasi muda.

Bupati menambahkan, orang tua dan guru harus saling bekerjasama dalam memberikan pendidikan kepada anak, baik itu pendidikan formal maupun non formal. Selebihnya dukungan dari pihak-pihak diluar lingkungan keluarga juga tak kalah penting.

“Peran pendidikan selain kepada guru di sekolah, juga dipengaruhi orang tua di rumah. Disamping itu, sebagian besar guru juga menjalankan tugas sebagai orang tua, tidak hanya di sekolah tapi juga di rumah,” katanya.

Share:
Komentar

Berita Terkini