Wakil Ketua DPRD Sambas Beri Dukungan Kepada Qori dan Qoriah kecamatan Tebas

Editor: Redaksi

 


Sambasnews.com-Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sambas, Ferdinan Syolihin, mengatakan, pelatihan terhadap qori dan Qoriah asal kecamatan Tebas kabupaten Sambas merupakan bentuk kesiapan kontingen kecamatan Tebas yang akan mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) kabupaten Sambas di kecamatan Sejangkung.

"Pelatihan yang dilaksanakan diharapkan dapat menjadi sebuah kebutuhan tidak hanya tentang perlombaan, namun juga dapat berlanjut untuk pribadi dalam mewujudkan Sambas yang lebih maju, mandiri dan beriman," katanya.

Sambas katanya, memiliki 83 persen penduduk muslim, sebagai wakil rakyat dirinya memandang bahwa hal tersebut harus mendapatkan perhatian khusus dari sisi untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.

“Kami akan berikan dukungan dan support bahkan tidak hanya untuk MTQ lebih baik lagi sampai kegiatan keseharian kita," kata Ferdinan.

Sebelumnya Wakil ketua DPRD Ferdinan Syolihin menggelar pelatihan qori dan Qoriah di kediamannya di desa Mensere kecamatan Tebas kabupaten Sambas.

Kegiatan turut juga dihadiri oleh Bupati Sambas H Satono, Ketua LPTQ kabupaten Sambas H Hasanusi serta seluruh calon peserta qori dan qoriah Kecamatan Tebas yang akan bertanding dalam perlombaan tingkat Kabupaten Sambas di Kecamatan Sejangkung.

Share:
Komentar

Berita Terkini