Momen Bulan Ramadhan, Ramzi Ajak Ucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa

Editor: Redaksi

Sambas - Anggota DPRD Kabupaten Sambas Drs H Ramzi mengatakan, dalam bulan Ramadhan 1445 Hijriah harus dapat mengendalikan nafsu. Bulan Ramadhan katanya, merupakan bulan yang penuh dengan kebaikan.

"Dan dengan datangnya bulan yang penuh dengan pengampunan ini, marilah kita mengendalikan nafsu dan merenungkan segala perbuatan yang telah kita lakukan," ujar Ramzi, Jum'at (15/3/2024).

Dirinya juga mengajak untuk menjadi orang yang lebih baik dari hari sebelumnya.

"Jadilah orang yang lebih baik dari hari kehari dan selalu bersyukur atas karunia dan nikmat dari Allah, SWT," katanya.

Ramzi juga berharap bulan Ramadhan 1445 Hijriah, menjadi bulan yang membawa kebahagiaan dan keberkahan bagi umat muslim.

"Untuk semua umat muslim di mana pun berada, selamat menjalankan ibadah puasa di bulan yang mulia ini. Bulan Ramadhan, bulan ampunan, semoga Ramadhan 2024 dapat memberikan kebahagiaan dan keberkahan bagi kita semua," harap Ramzi.

Share:
Komentar

Berita Terkini