Legislator Minta Bulog Tambah Pasokan Gula di Sambas

Editor: Redaksi
Erwin Johana

Sambasnews.com (SAMBAS)- Perum Bulog diminta oleh anggota DPRD kabupaten Sambas untuk menambah pasokan gula di Kabupaten Sambas.

Permintaan penambahan pasokan gula tersebut disampaikan oleh Sekretaris Komisi II DPRD Kabupaten Sambas, Erwin Johana.

Dikatakan oleh anggota fraksi PKB tersebut, jika saat ini kenaikan harga gula di Sambas sudah memprihatinkan. Ia mengungkapkan, saat ini harga gula di Sambas sudah mencapai Rp 25 Ribu.

"Saat ini selain harganya mahal, warga juga sulit mendapatkan gula di warung-warung kelontong di Kabupaten Sambas," ujar Erwin Johana.

Oleh karenanya, selain penyuplai dari pihak swasta yang memasok kebutuhan pokok seperti gula di Sambas. Ia ungkapkan, juga penting peran dari Bulog untuk menjaga stabilitas harga di tengah pandemi covid-19.

"Karenanya, kita minta Bulog selaku perpanjangan tangan pemerintah dalam urusan logistik untuk bisa menambah pasokan gula di Sambas," katanya.

Penambahan pasokan lanjut Erwin, penting dilakukan mengingat umat muslim dalam waktu dekat akan menyambut bulan puasa.

"Belum lagi ini sudah hampir memasuki bulan puasa, sudah pasti banyak kebutuhan gula yang di minta oleh masyarakat. Karenanya penting untuk menjaga pasokan dan harga di pasaran," tuturnya.

Selain itu, Erwin juga meminta agar Pemkab menetapkan Harga Eceran Tertinggi (HET) untuk gula pasir di Kabupaten Sambas.

"Kepada Pemda juga kita harapkan agar menetapkan harga eceran tertinggi (HET). Agar harganya tidak terus menerus naik," kata Erwin.
Share:
Komentar

Berita Terkini