Peduli Kebersihan Lingkungan, Biget's Gotong Royong Bersihkan Pemakaman Umum

Editor: Redaksi

 

Anggota ormas Biget's saat memotong rumput di pemakaman umum, Jumat (19/10/2021)


Sambasnews.com (TEBAS)-Sejumlah anggota organisasi masyarakat Biak Gerattak Tabbas (Biget's) melakukan bhakti sosial bersama Forkopimcam Tebas membersihkan pemakaman umum, Jum'at (19/11/2021). 

Sasaran bhakti sosial Biget's kali ini, pemakaman muslim Bengkok di wilayah desa Mekar Sekuntum.

Ketua Biget's, Edi Mulyadi mengatakan, bhakti sosial yang digelar dalam rangka memperingati sepuluh tahun Biget's.

"Bhakti sosial bersama Forkopincam Tebas yang telah kita laksanakan merupakan bentuk kepedulian Biget's terhadap kebersihan lingkungan. Kegiatan ini juga masih dalam moment rasa syukur 1 dekade Biget's," ujar Edi Mulyadi.

Diungkapkan oleh Edi Mulyadi, kegiatan membersihkan pemakaman umum merupakan kegiatan rutin Biget's sejak awal berdiri.

"Sebelum pandemi kegiatan seperti ini rutin kita laksanakan, dan ini kembali dilakukan. Kita disini bergotong-royong sesuai dengan slogan Bigets yaitu Dari Dolo' Sampai Kinni Hingge Ka'ang Biak Tabbas Kompak Tolen (Dari dahulu sampai sekarang hingga nanti Biget's tetap kompak)," kata Edi.

Budi Harta satu diantara anggota Biget's menambahkan, bhakti sosial Biget's sebagai upaya mendorong anggota Biget's untuk tanggap dalam membantu sesama.

"Kegiatan bhakti sosial merupakan kegiatan rutin Biget's, tidak hanya membersihkan pemakaman. Kita harapkan kedepannya bisa melakukan kerja bhakti yang lain, misalnya bersih-bersih lokasi pasar dan juga rumah ibadah," kata Budi. 

Sehingga lanjutnya, Biget's menjadi ormas yang bermanfaat untuk masyarakat Tebas. 

"Dan di cintai oleh masyarakat, melalui kegiatan ini juga kita berharap bisa mendorong semangat kawan-kawan Biget's yang lain untuk tanggap dalam membantu sesama sehingga kekompakan Biget's dapat terlihat. Sesuai motto bigets "dari ge' dolo' hingga kinnito' hingge ka'ang biak Tabbas kompak tolen'," tutup Budi.

Share:
Komentar

Berita Terkini