Wakil Ketua DPRD Hadiri Safari Ramadhan Pemkab Sambas di Serumpun Buluh

Editor: Redaksi

 

Wakil ketua DPRD kabupaten Sambas Ferdinan Syolihin menyerahkan hibah pembangunan mesjid Miftahul Jannah desa Serumpun Buluh kecamatan Tebas dalam safari Ramadhan Pemkab Sambas, Rabu (6/4/2022).

Sambasnews.com (TEBAS)-Wakil ketua I DPRD kabupaten Sambas, Ferdinan Syolihin menghadiri safari Ramadhan Pemkab Sambas 1443 Hijriah, di desa Serumpun Buluh kecamatan Tebas kabupaten Sambas, Rabu (6/4/2022).

Ferdinan Syolihin mengapresiasi safari Ramadhan Pemkab Sambas, yang telah memilih desa Serumpun Buluh sebagai lokasi safari Ramadhan Pemkab Sambas tahun 2022. Dan ia juga mengajak semua pihak, untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terlebih lagi pada bulan Ramadhan.

"Atas terselenggaranya safari Ramadhan Pemkab Sambas di desa Serumpun Buluh, kami berterima kasih kepada Bupati Sambas dan jajaran. Juga masyarakat desa Serumpun Buluh yang antusias mengikuti kegiatan yang digelar," ujar Ferdinan, Rabu.

Ferdinan Syolihin dalam kegiatan tersebut, menyerahkan bantuan hibah sebesar Rp 75 juta untuk pembangunan mesjid Miftahul Jannah desa Serumpun Buluh.

"Hibah tersebut sebenarnya untuk pembangunan mesjid berdasarkan MusrenbangDes, kemudian saat saya reses. Salah usulan prioritas adalah pembangunan mesjid Miftahul Jannah desa Serumpun Buluh," ungkap Ferdinan.

"Sebagai wakil rakyat, saya tentu berupaya membantu rumah ibadah lainnya," sambung Ferdinan.

Tidak lupa legislator PDIP ini mengajak umat, untuk meningkatkan ketakwaan pada bulan yang mulia ini.

"Disisi lain tentunya sekali lagi kami mengajak, mari dibulan yang penuh berkah ini kita meningkatkan ketakwaan dan keimanan. Dan tentunya mari sama-sama kita mendukung program Bupati dan Wakil Bupati Sambas Berkemajuan, karena Berkemajuan diawali dengan Beriman sebagai visi misi Bupati dan Wakil Bupati saat ini," tutup Ferdinan.

Seperti diketahui, safari Ramadhan Pemkab Sambas pada hari keempat Ramadhan tahun 1443 di laksanakan di desa Serumpun Buluh kecamatan Tebas. Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Sambas H Satono didampingi oleh ketua penggerak PKK kabupaten Sambas, sejumlah kepala OPD serta unsur Forkopimda kabupaten Sambas terdiri dari ketua pengadilan negeri Sambas, ketua pengadilan agama kabupaten Sambas serta sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh agama kecamatan Tebas. 


Share:
Komentar

Berita Terkini