Pemdes Serunai Gelar LPJ APBDes Tahun 2024

Editor: Redaksi

 

Musyawarah Desa LPJ APBDes Serunai tahun 2024, Rabu (26/2/2025). 

Sambas - Pemerintah Desa Serunai Kecamatan Salatiga melaksanakan Laporan pertanggungjawaban realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa atau Realiasi APBDesa Tahun Anggaran 2024, Rabu (26/2/2025). 

Lpj APBDes sebagai wujud transparansi dalam pengelolaan keuangan Desa yang dilaksanakan secara terbuka kepada masyarakat melalui forum musyawarah Desa.

Forum Musyawarah Desa di laksanakan pada gedung Serbaguna Serunai, di hadiri oleh unsur Forkopincam Salatiga, Babinsa, Babinkamtibnas, unsur BPD, LKD, Pendamping Lokal Desa, Gapoktan Serunai, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

Kepala Desa Serunai, Susanto, dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih atas partispasi semua pihak dalam menghadiri acara Musdes LPJ realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa atau Realiasi APB Desa Tahun Anggaran 2024.

"Kegiatan ini, di laksanakan sebagai bentuk transparansi kepada semua masyarakat," katanya.

Susanto mengungkapkan, selama tahun 2024 kegiatan desa di laksanakan berjalan dengan baik. 

"Semua itu berkat dukungan dari semua unsur di desa, yang sangat peduli terhadap pembangunan di desa," kata Susanto. 

"Dalam forum Musdes yang di laksanakan, maka semua unsur yang hadir menerima atas sebuah laporan realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa atau realisasi APB desa tahun 2024," katanya.

Share:
Komentar

Berita Terkini