Kawal Kebijakan Pemerintah Bidang Kesehatan, Pengurus OBKESINDO Kalbar Resmi Dilantik

Editor: Redaksi

 

Pengukuhan pengurus OBKESINDO Kalbar 

Sambasnews.com - Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Organisasi Masyarakat Kesehatan Observasi Kesehatan Indonesia (OBKESINDO), dr Abidinsyah Siregar, DHSM, MBA, M.Kes melantik dan mengukuhkan pengurus OBKESINDO Kalbar di salah satu hotel di Pontianak, Selasa (15/8/2023).

Abidinsyah Siregar mengatakan, organisasi ini terbentuk berdasarkan keprihatinan akan kondisi negeri yang dinilainya belum merdeka dibidang kesehatan, sehingga masih banyak hal yang harus dilakukan oleh pemerintah dalam memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat.

“Melihat keprihatinan kondisi tersebut dimana dari seluruh negara di dunia yang telah merdeka, Negara kita ini masih belum merdeka salah satunya bidang kesehatan, kami terdorong untuk kemudian bersama semua unsur baik, tokoh bidang kesehatan dan lain-lainya kemudian membentuk Organisasi Masyarakat Kesehatan Observasi Kesehatan Indonesia atau Health Observer (IHO),” ujar Abidinsyah Siregar.

Obkesindo menurutnya, bertugas memberikan masukan kepada Pemerintah terkait kebijakan bidang Kesehatan melalui hasil Observasi yang dilakukan OBKESINDO.

Sementara itu Gubernur Kalimantan Barat yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kalbar, dr Harisson, M.Kes dalam sambutannya menyambut baik keberadaan OBKESINDO di Kalimantan Barat ini.

“Saya mengapresiasi atas kerja keras seluruh pihak yang berkomitmen penuh sehingga Organisasi Masyarakat Kesehatan Observasi Kesehatan Indonesia atau IHO di Kalimantan Barat bisa terbentuk dan hari ini dikukuhkan,” kata Sekda Kalbar.

Harisson menyebut, keberadaan OBKESINDO yang Kepengurusan Koordinator Wilayah Provinsi Kalimantan Barat sangat dibutuhkan sebagai pemberi masukan arah kebijakan Pemerintah di bidang Kesehatan.

“Obkesindo ini kan sebenarnya NGO yang melakukan Observasi, Kita sebenarnya sangat membutuhkan ini, Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri perlu peran serta semua pihak termasuk dari Obkesindo ini,” harapnya.

Terpilih sebagai Badan Pengawas Obkesindo Kalbar, Prof. Dr. Chairil Effendy, MS, Dewan Penasehat Obkesindo Kalbar, drg. Oscar Primadi, MPH, Ketua Koordinator Observasi Kesehatan Indonesia (OBKESINDO) Kalbar, dr. Darmanely, M.Kes, Wakil Koordinator, Edi Suhairul, S.Pd.I dan Sekretaris, M Desky, S.Krp Ners.

Share:
Komentar

Berita Terkini