Pokdakan Sekadim Mandiri Tebar 8000 Bibit Lele Pada Kolam Darat

Editor: Redaksi

 

Pelepasan bibit ikan lele oleh Kades Pusaka Elpani dan Sekretaris Dinas Perikanan Peternakan dan Kesehatan Hewan kabupaten Sambas Slamet Riyadi pada Pokdakan Sekadim Mandiri desa Pusaka

Sambasnews.com- Kelompok Budidaya Ikan (Pokdakan) Sekadim Mandiri dusun Sekadim desa Pusaka kecamatan Tebas kabupaten Sambas, melepas 8000 ekor bibit ikan lele didalam kolam ikan kelompok tersebut.

Pelepasan bibit ikan tersebut dihadiri oleh Sekretaris Dinas Perikanan Peternakan dan Kesehatan Hewan kabupaten Sambas, Slamet Riyadi didampingi Kades Pusaka Elpani.

Budidaya ikan air tawar didesa Pusaka dikatakan oleh Elpani, sebagai upaya peningkatan gizi masyarakat.

"Awalnya budidaya ikan air tawar didesa Pusaka mulai dilakukan dengan pembuatan keramba sebagai tempat budidaya ikan," ujar Elpani, Kamis (21/04/2022).

Dari keramba lanjut Elpani, dikembangkan lagi dengan membuat kolam darat dan kolam terpal sebagai sarana budidaya ikan.

"Dan Alhamdulillah hari ini sebanyak 8000 bibit ikan lele telah ditebarkan dikolam Pokdakan Sekadim Mandiri," ungkap Elpani.

Kades Pusaka Elpani, yang menjadi motor dan motivator bagi kelompok budidaya ikan desa Pusaka berharap, agar Pokdakan dapat terus meningkatkan dan mengoptimalkan sumber daya alam yang.

"Dengan mengoptimalkan SDA yang ada, guna mengurangi tingkat pengangguran dan meningkatkan pendapatan dan ekonomi keluarga," kata Elpani.

"Karena dari pengalaman budidaya dengan Keramba, telah membuahkan dan menciptakan lapangan kerja baru untuk masyarakat," sambung Elpani.

Sekretaris Dinas Perikanan Peternakan dan Kesehatan Hewan kabupaten Sambas, Slamet Riyadi mengharapkan Pokdakan Mandiri Sekadim dapat meningkatkan pengetahuan dalam budidaya ikan. 

"Tingkatkan terus pengetahuan dengan mengikuti pelatihan, agar pembudidaya dapat mengatasi penyakit pada ikan yang selama ini menjadi kendala. Dan dapat meningkatkan produksi dengan mengikuti pelatihan, juga dapat meningkatkan wawasan dari petani agar dapat mengetahui tentang pemasaran dan lainnya," jelas Slamet Riyadi.

Share:
Komentar

Berita Terkini