Sukses Gelar Banteng Kicau Mania, Wakil Ketua DPRD Komitmen Akan Gelar Kegiatan Serupa

Editor: Redaksi

 


Sambasnews.com-Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sambas Ferdinan Syolihin mengatakan, keberhasilannya menjadi anggota DPRD Sambas tidak terlepas dari dukungan seluruh peserta kicau mania. Sehingga katanya, yang sebelumnya dirinya hanya menjadi MC kini berhasil menggelar kegiatan kicau mania dalam peringatan HUT PDI-P ke-50.

“Kegiatan tersebut adalah ajang silaturahmi dalam HUT PDI-P ke-50, Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh Kicau Mania baik dari Sambas, Singkawang, Pontianak, Kuburaya, Landak, Sanggau dan Mempawah telah datang kemari,” ujar Ferdinan.

Legislator PDIP ini mengatakan, dia berkomitmen untuk terus melanjutkan kegiatan tersebut.

“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat terus berlanjut tentu ini adalah sebuah komitmen saya, 2019 saya masih menjadi MC kicau mania berkat do’a dan dukungan kawan-kawan semua se-Kalimantan Barat, Alhamdulillah ditahun 2019 saya menjadi anggota DPRD Kabupaten Sambas, semua itu dari Kicau Mania,” katanya.

Seperti diketahui, Wakil Ketua DPRD kabupaten Sambas Ferdinan Syolihin beberapa waktu lalu, telah menggelar Banteng Cup Kicau Mania Seri 2 dan terlaksana dengan sukses.

Share:
Komentar

Berita Terkini